Meeting

Silaturrahmi & Musyawarah Persiapan Pembanguan Masjid IIC

Hari ini IIC mengundang beberapa perwakilan Pengurus KBRI, Pengajian Al-Ikhlas, Pengajian An-Noor, KIBAR-UK, PPI London, PPI UK, Kelompok Annisa & pengajian Ibu-Ibu Hari Rabu di London. Agenda musyawarah dan sosialisasi program dilaksanakan setelah sebelumnya diawali dengan tausyiah dari Ustadz Hamim Syaaf tentang pentingnya persatuan ummat muslim hari ini, dilanjutkan kajian tentang Adab ber-Sosial Media oleh ustadz Joko Pebrianto dan dipandu oleh MC Sdr.Erik Erizal.

Setelah sholat ashar berjamaah barulah Musyawarah dimulai dan dipimpin langsung oleh Ketua IIC, Bapak Memet Purnanama Hasan. Semua jamaah yang hadir menyambut gembira pemaparan program-program yang ada. Beberapa usulan dan masukan positive disampaikan. Dan insyaallah dalam minggu ini akan dilaksanakan viewing calon gedung yang akan menjadi opsi lokasi pembangunan masjid. Baru setelah itu akan dilakukan kembali musyawarah selanjutnya untuk melengkapi kebutuhan kepanitiaan yang ada dan penggalangan dana.

Semoga acara ini bisa menyambung tali silaturrami, & ukhuwah antar lokal community dan juga jamaah muslim Indonesia di London dan sekitarnya.. aamiin3x..

www.iic-london.com

x

Ahmad BukhoriSilaturrahmi & Musyawarah Persiapan Pembanguan Masjid IIC